Prudential: Membantu Masyarakat Selama 175 Tahun
Prudential Telah Hadir Selama 175 Tahun Membantu Masyarakat Dunia, Termasuk Disaat Tragedi Titanic dan Masa Perang Dunia
Sejak awal berdiri, Prudential berkomitmen untuk senantiasa mendampingi dan membantu para nasabahnya dalam mencapai hidup yang lebih sehat dan sejahtera melalui asuransi jiwa. Setelah hadir selama 175 tahun di dunia, 100 tahun di Asia, dan lebih dari 27 tahun di Indonesia, Prudential terus mewujudkan komitmennya tersebut dan telah memberikan akses perlindungan kepada lebih dari 19 juta nasabah atau peserta yang tersebar di 23 negara Asia dan Afrika.
Di samping itu, Prudential telah hadir secara konsisten membantu para nasabahnya melewati peristiwa penting dunia dan kejadian tak terduga dalam hidup, termasuk diantaranya tragedi tenggelamnya kapal Titanic di tanggal 14 April 1912 serta masa Perang Dunia I dan II. Pada saat tragedi Titanic, lebih dari 1.500 nyawa dinyatakan hilang dan menjadi korban jiwa. Sebagai wujud komitmen Perusahaan, Prudential membantu menyalurkan klaim senilai £14,239 untuk 324 korban jiwa terdampak. Bagi Prudential, perlindungan segera pada keadaan darurat merupakan bagian penerapan pelayanan terbaik bagi nasabah.
Komitmen selanjutnya dibuktikan melalui andil Prudential dalam sejarah Perang Dunia I dan II, dimana Prudential turut membantu membayarkan 230 ribu klaim atau senilai total klaim £10 juta selama masa Perang Dunia I dan II. Dalam perjalanannya hingga masa Perang Dunia II, Prudential dipercaya oleh lebih dari 28 juta pemegang polis sebagai solusi proteksi kehidupannya.
Tidak hanya itu, Prudential pun pernah menerapkan kebijakan Penny Policies (kebijakan sen) pada tahun 1854. Berangkat dari komitmen yang sama, hal ini dilakukan dengan tujuan memperluas akses perlindungan atau menjangkau segmen yang lebih luas, termasuk para kelas pekerja dengan menghadirkan produk asuransi dengan harga terjangkau. Pada saat itu, tenaga pemasar Prudential berinsiatif untuk memberikan kemudahan layanan dengan mendatangi 6 juta rumah di Inggris. Para tenaga pemasar memberikan penjelasan terkait solusi proteksi yang dapat membantu mereka mencapai tujuan finansial dan perlindungan dari beragam risiko.
Komitmen Prudential terus berlanjut untuk melindungi lebih banyak lagi masyarakat dunia, khususnya di Asia. Pada tahun 1995, Prudential hadir di Indonesia. Selama 27 tahun lebih Prudential telah mendukung dan melindungi para keluarga Indonesia dalam menghadapi beragam risiko, khususnya krisis ekonomi, bencana alam nasional dan krisis kesehatan dari masa ke masa. Di tahun 2022, sebagai respons terhadap permintaan masyarakat Indonesia akan solusi proteksi berbasis Syariah dan sebagai upaya untuk melayani masyarakat dengan lebih baik lagi, PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) menjadi perusahaan joint venture pertama yang berhasil melakukan spin off Unit Syariah menjadi entitas terpisah dari Prudential Indonesia.
Sebagai pemimpin pasar asuransi jiwa Syariah di Indonesia, Prudential Syariah senantiasa menjalankan amanah yang diberikan. Sepanjang 2022, Prudential Syariah mencatatkan risk based capital (RBC) Dana Perusahaan sebesar 2.809% dan risk based capital (RBC) Dana Tabarru sebesar 249%* yang menandakan bahwa Prudential Syariah memiliki kondisi keuangan yang sehat dengan angka RBC yang melebihi ketentuan minimal target yang ditetapkan oleh persyaratan regulasi.
Hingga tahun 2022, sebanyak 520.000 Peserta Asuransi Jiwa Syariah Prudential Syariah telah berperan dalam membantu pembayaran manfaat klaim sebesar Rp1,7 triliun kepada 38.000 peserta lainnya yang membutuhkan dan tergabung dalam kepesertaan Asuransi Jiwa Syariah. Dengan prinsip tolong menolong dan layanan keuangan Syariah yang universal, inklusif, serta transparan, Prudential Syariah berkomitmen penuh untuk dapat senantiasa memberikan solusi perlindungan untuk lebih banyak keluarga Indonesia di tahun-tahun mendatang.